Hay friends, Dengerin lagu yuks
Hehehehe ..
Irra Agustiyanti

Female, 42 years

USU Ekonomi Manajemen

irra.feisal@windowslive.com

Inti Duta Surya

Tiban Riau Bertuah

Batam, Indonesia

'Hi...Wish u enjoy at My Blog.....'
Journey of Destiny

Jumat, 08 November 2013

Sayuran Yang Justru Harus Dihindari

Sayuran dianjurkan untuk disajikan di setiap menu makanan demi kesehatan. Nutrisi yang dikandung oleh aneka sayuran, dikatakan dapat membantu memelihara kesehatan dengan berbagai kecukupan nutrisinya.
Namun, ada beberapa jenis sayuran yang ternyata justru tidak disarankan dan lebih baik dihindari. Waduh, sayuran apa saja yang termasuk dalam daftar ini?
Pada dasarnya semua sayuran itu baik, tetapi apabila salah pengolahannya, maka ia tergolong sayuran yang lebih baik dihindari, seperti...


Keripik sayur

Mengapa keripik kentang goreng tidak dimasukkan dalam daftar menu sehat? Karena menurut penelitian, keripik kentang goreng sudah kehilangan jumlah nutrisi dan justru membawa kandungan kalori karena diolah dengan cara digoreng. Demikian juga dengan keripik sayuran lain, entah itu keripik jagung, keripik bayam, keripik wortel, semua yang diolah dengan cara digoreng telah kehilangan nutrisi pentingnya.

Salad sayuran dengan saus creamy

Salad sayuran itu sehat, tetapi bila disandingkan dengan saus cream cheese atau mayonaise, nilai sehatnya jadi berkurang. Pasalnya, jumlah kalori dalam cream cheese atau mayonaise cukup tinggi sehingga membuat nutrisinya jadi tidak seimbang saat dikonsumsi tubuh.

Jagung

Perlu diketahui bahwa jagung bukanlah jenis sayuran. Jagung adalah jenis gandum-ganduman yang tinggi akan kandungan karbohidrat. Nyaris sebanding dengan nasi, sebenarnya jagung tidak disarankan dikonsumsi bebarengan dengan nasi. Karena yang diambil adalah karbohidratnya, maka sebaiknya jagung digunakan sebagai bahan makanan pokok, bukan sebagai lauk atau sayuran teman makan.

Sayuran dalam kaleng
Sayuran dalam kaleng dianggap memudahkan karena bisa dinikmati secara instant dan usianya lebih lama. Padahal, sayuran jenis ini punya banyak bahan berbahaya yang mengancam dari sisi kesehatan lainnya. Misalnya saja jumlah sodium di dalamnya, nah, Anda tak pernah berpikir bagaimana efeknya bagi kesehatan Anda kan? Belum lagi jika ia menggunakan pemanis buatan, dan pengawet, wah tentunya ia tak jadi menyehatkan tetapi malah justru merugikan deh.

Dumpling

Sayuran disajikan dengan teknik dumpling memang menggiurkan dan tidak membosankan. Tetapi, mereka yang disajikan dengan teknik dumpling ini tak lagi murni sebagai sayuran. Ada beberapa bahan tepung yang telah ditambahkan di mana Anda mengonsumsi karbohidrat lebih banyak dari yang Anda pikirkan.

Nah, apabila Anda ingin tetap memetik nutrisi positif dari sayuran, lebih baik menikmati sayuran dengan cara yang sehat pula. Dianjurkan agar sayuran dimasak dengan cara kukus, tumis (dengan menggunakan minyak rendah lemak), atau juga bisa direbus. Masih banyak kok cara menikmati sayuran yang tetap menyehatkan, yuk kita hidup sehat. 



Print Friendly and PDF

Ditulis Oleh : Irrafeisal ~ Journey Of Destiny|We learn together to increase knowledge| we share knowledge and strengthen the friendship

Artikel Sayuran Yang Justru Harus Dihindari ini diposting oleh Irrafeisal pada hari Jumat, 08 November 2013. Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan saran dapat Anda sampaikan melalui kotak komentar. Semoga Artikel Sayuran Yang Justru Harus Dihindari ini bermanfaat. Dan Apabila friend Irrafeisal ingin artikel ini ada di postingan Anda, silahkan di copy paste aja, agar bisa menyebarkan lebih luas lagi ilmu yang bermanfaat...

Get free daily email updates!

Follow us!



Share to Facebook Share this post on twitter Bookmark Delicious Digg This Stumbleupon Reddit Yahoo Bookmark Furl-Diigo Google Bookmark Technorati Newsvine Tips Triks Blogger, Tutorial SEO, Info

0   komentar

Cancel Reply








Google PageRank Checker
DMCA.com

Daisy

Daisypath - Personal pictureDaisypath Anniversary tickers

backlink

Website Backlink Service


Auto Backlink Gratis : Top Link Indo

Auto Backlink Gratis : Top Link Indo



Beats Dofollow

Banner Qinthani : Top Link Indo
>