Kamis, 16 Mei 2013

Stik Keju


Bahan Kulit:
100 gram margarin
100 gram mentega asin dingin
35 gram gula tepung
25 gram madu
1 kuning telur
225 gram tepung terigu protein rendah
30 gram maizena
25 gram susu bubuk
50 gram keju cheddar, parut


Bahan Isi:
265 gram wafer vanila

Bahan Olesan (aduk Rata):
2 kuning telur
1 sendok teh krim kental

Bahan Taburan:
50 gram keju cheddar, parut panjang

Cara membuat :
  1. Potong  wafer vanila memanjang.
  2. Kocok margarin, mentega asin, dan gula tepung 1 menit. Tambahkan kuning telur. Kocok rata.
  3. Masukkan tepung terigu, maizena, dan susu bubuk  sambil diayak dan diaduk rata.Tambahkan keju parut. Aduk rata.
  4. Giling tipis adonan setebal 0,3 cm diatas plastik.  Potong-potong lebar 1 cm.
  5. Lilitkan di Nissin Wafer Vanila. Letakkan di loyang yang dialas margarin. Oles dengan bahan olesan. Tabur keju .
  6. Oven 40 menit dengan suhu bawah 130 derajat Celsius sampai matang.
Untuk 700 gram


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar